Yuk Hapus Insecure dan Perbanyak Bersyukur! - Blog Karya Arek Suroboyo

Kamis, 28 September 2023

Yuk Hapus Insecure dan Perbanyak Bersyukur!

 

*Semua foto berasal dari dokumen pribadi


SURABAYA – Hai pembaca setia, kembali lagi di areknulis.blogspot.com!. Bagaimana kabar kalian? apapun pengalaman yang terjadi sekarang, kita harus mensyukurinya. Semoga hari-hari esok, kita mendapatkan banyak kabar bahagia, aamiin ya rabbal alamin.

Adakah diantara kalian yang masih sering insecure? saya juga sih, hehehe. Di artikel kali ini, saya ingin bahas tuntas mengenai insecure. Yuk baca sampai habis!

Insecure ialah kondisi perasaan yang merasa cemas, ragu, khawatir, merasa tidak bisa, atau kurang percaya diri. Diantara penyebab timbulnya insecure:

1. Kejadian traumatis di masa lalu

2. Kurangnya dukungan dan interaksi dari keluarga

3. Pengaruh lingkungan sekitar

4. Sulit beradaptasi

5. Sering dikritik, diejek, dan dinilai

kekurangannya secara negatif

6. Realita yang tidak sesuai harapan

7. Punya kepribadian perfeksionis.


Insecure berdampak buruk bagi kondisi kesehatan fisik dan mental kita lhoo. Orang yang insecure akan cenderung menghindari keramaian, enggan bersosialisasi, terus membandingkan keadaannya dengan orang lain yang akhirnya muncul rasa kecewa, mudah iri, serta depresi berlebih. Padahal Allah berfirman di Al-Qur'an surat At-Tiin (juz 30) ayat 4 yang berbunyi: 

لَقَدْ خَلَقْنَا الْاِنْسَانَ فِيْٓ اَحْسَنِ تَقْوِيْمٍۖ

Terjemahan: "Sungguh, Kami telah menciptakan manusia dalam bentuk yang sebaik-baiknya".


Berikut beberapa cara untuk mencegah insecure agar tidak berlarut-larut:


Jadikan Kesalahan Sebagai Pembelajaran

Wajar setiap manusia pernah melakukan kesalahan. Namun ingat, kesalahan bukan arti sebuah kegagalan. Justru, kesalahan merupakan tanda supaya kita pantang menyerah mengevaluasi diri menjadi pribadi yang lebih baik dan lebih siap menghadapi tantangan selanjutnya.

Jangan biarkan kesalahan membuatmu sedih hingga malas berjuang lagi.


Perbanyak Pikiran Positif, Buang Pikiran Negatif

Pusatkan cara berpikir kita menuju jiwa positif. Ingatlah bahwa di dunia, kita sebenarnya menemui berbagai hal positif daripada negatif. Misalnya, kamu telah menolong seorang nenek menyeberang jalan. Terdengar sepele, tapi karena kamu membantu secara sukarela, rasanya pun tentram. Secara tak sadar, itu membuatmu merasakan aura positif.

Berprasangka baik kepada Allah SWT juga membawa dampak yang besar ke depan. "Sesungguhnya Allah berkata: Aku sesuai prasangka hambaku padaku. Jika prasangka itu baik, maka kebaikan baginya. Dan jika prasangka itu buruk, maka keburukan baginya". (HR. Muslim)


Beri Apresiasi

Tolong tanamkan prinsip penting ini. Apabila di kehidupan ada yang tak sesuai rencana, hentikan kebiasaan selalu menyalahkan diri sendiri. Hidup tidak dapat sempurna, namun Allah Maha Mengetahui yang terbaik untuk umat-Nya.

Jalani hidup sembari fokus kepada tujuan, kembangkan kemampuan yang dimiliki, serta apa yang membuat kita senang. Di waktu tertentu, berikan apresiasi khusus ketika kamu berhasil meraih suatu goals (pencapaian). Tak perlu beli barang mahal, sekedar memberi pujian saja termasuk bagian meng-apresiasi.


Cintai Dirimu

Kini, mulailah menerima segala kelebihan maupun kekurangan yang kita punya. Bangun perasaan bangga terhadap dirimu. Semua orang mampu hebat melalui cara masing-masing.

Mencintai diri sendiri sama artinya dengan bersyukur. Bersyukur sebab masih diberi berlimpah rezeki, berlimpah anugerah, berlimpah kenikmatan yang tidak bisa dihitung jumlahnya lewat akal, pikiran, bahkan logika. Kalau kita sudah bersyukur atas semua yang ada, tak ada lagi sikap iri, dengki, sombong, atau membanding-bandingkan. Hati jadi tenang dan senantiasa bahagia, karena Allah SWT menjanjikan: 

وَاِذْ تَاَذَّنَ رَبُّكُمْ لَىِٕنْ شَكَرْتُمْ لَاَزِيْدَنَّكُمْ وَلَىِٕنْ كَفَرْتُمْ اِنَّ عَذَابِيْ لَشَدِيْدٌ

Terjemahan: "Dan (ingatlah) ketika Tuhanmu memaklumkan, “Sesungguhnya jika kamu bersyukur, niscaya Aku akan menambah (nikmat) kepadamu, tetapi jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka pasti azab-Ku sangat berat"". (QS. Ibrahim (juz 13) ayat 7)


Bagi kamu yang sedang mengalami insecure, semoga dapat menerapkan cara-cara yang tadi dijabarkan ya. Semangat! In Sya Allah kamu mampu melewatinya!. (*)


Penulis dan pemilik blog: Alessandra Maura Raihanna

Terimakasih telah mengunjungi blog ini. Nantikan selalu update berita dari kami.